Strategi pemasaran yang dilakukan oleh kami
berupa:
a.
Strategi Produk
Nama produk adalah “
Abon Dun Sabreng” kami memilih nama Abon
Dun Sabreng yaitu Abon daun singkong.
b. Strategi Lokasi dan Distribusi
Lokasi “Abon Dun
Sabreng” yaitu di SMKN 1 BONDOWOSO yang terletak dijalan HOS Cokroaminoto Nomor
110 Kelurahan Kademangan Kecamatan Bondowoso. Abon Dun Sabreng dipasarkan
secara online dan langsung di lingkungan sekitar.
c. Strategi Harga
Penentuan harga disesuaikan dengan harga pasar yang berlaku tetapi tidak
boleh lebih rendah dari biaya produksi .
Harga eceran lebih mahal daripada harga grosir. Metode penetapan harga
jual “Abon Dun Sabreng” adalah cost plus pricing dengan mark up, yaitu penetapan harga dengan
menambahkan biaya yang dikeluarkan dengan laba yang diinginkan.
d. Strategi Promosi
Promosi “Abon Dun Sabreng”, dilakukan dengan:
a.
Penjualan langsung ke konsumen
Penjualan langsung ke konsumen dilakukan dengan menjual Abon Dun Sabreng ke konsumen yang langsung datang ke toko Alfamart SMKN 1 Bondowoso.
b.
Penjualan melalui Online
Penjualan dengan menerima pesananan dilakukan melalui :
Whatsapp
Promosi dengan
mengunggahnya di status Whatsapp atau share melalui grup WA. Untuk pemesanan
bisa menghubugi 083833436788.
Instagram
Melalui akun
resmi Instagram Abon Dun Sabreng yaitu @Abondunsabren kita mengunggahnya di
postingan Instagram dan Instastory.
Shopee
Kita bekerja
sama dengan jurusan pemasaran yang nantinya akan diunggah melalui akun shopee
mereka.
c.
Penjualan dengan potongan harga
Penjualan dengan potongan harga dilakukan dengan memberikan potongan
harga untuk konsumen yang membeli dalam jumlah banyak, dan reseller (
orang yang menjual kembali produk dari supplier kepada konsumen).